Membuka WAWASAN Menemukan WARISAN

Summary:
BELAJAR MENDENGARKAN & BERBICARA KEPADA TUHAN
Apakah Tuhan benar-benar masih berbicara pada zaman sekarang? Apakah Dia berbicara secara pribadi kepada kita? Bila kita mendengar, apakah kita akan mengerti apa yang dikatakan-Nya? Bila Anda tidak tahu dari mana harus memulainya, mulailah dari hal-hal mendasar! Bila Anda ingin mendengar suara Tuhan, buku Panduan untuk Mendengar Suara Tuhan ini akan menunjukkan caranya. Supaya bisa bertumbuh dalam hubungan Anda dengan Tuhan, Anda harus mendekat kepada-Nya, percaya bahwa Dia ingin berbicara kepada Anda secara pribadi.
Di dalam buku panduan yang praktis ini, James Goll membentangkan prinsip-prinsip Alkitab yang jelas untuk mendengarkan suara Tuhan dan memberikan contoh-contoh dari kehidupan nyata yang akan mengilhami dan menggairahkan Anda untuk mendengarkan lebih dekat dengan hati yang berharap. Entah Anda masih pemula atau sudah mendengarkan selama bertahun-tahun, Tuhan mempunyai sesuatu yang menyenangkan yang ingin dikatakan-Nya kepada Anda.
Tentang Penulis:
JAMES W. GOLL adalah salah satu pendiri Encounters Network dan pengarang The Lost Art of Intercession, The Seer, Praying for Israel’s Destiny dan banyak buku serta manual studi lainnya. Ia adalah direktur sebuah gerakan doa internasional yang dinamai Prayer Storm dan telah melakukan perjalanan pelayanan ke lebih dari empat puluh negara. Bersama istrinya, Michal Ann, James sudah menikah selama lebih dari tiga puluh tahun, dan dikaruniai empat orang anak yang sudah dewasa dan menetap di wilayah perbukitan di kota Franklin, negara bagian Tennessee. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi www.encountersnetwork.com.
- Format: Book
- Language: Indonesian
- Category : Apostolik & Profetik